Wednesday, September 11, 2019

Siklus

Hujan di sana
Mengalir ke mana
Menguap ke mana
Jadi awan sesaat
Kembali hujan di mana

Pertama

Hujan di situ
Mengalir ke hulu
Menguap ke sini
Bersama jadi awan 
Abu-abu
Terbawa angin
Lalu hujan di mana lagi

Kedua

Hujan di sana
Mengalir ke samudera
Menguap ke sini
Bersama jadi awan
Menghitam, mencekam
Terpecah angin
Lalu hujan di mana lagi

Ketiga

Ternyata sudah hujan lagi
Dan mengalir asri
Nyata dan kawi

Selanjutnya
Apa siklus yang sama?
Atau boleh berselawat
Untuk adanya perbedaan?


No comments:

Post a Comment